
Awal pertemuan kami bermula dari pendidikan di salah satu balai diklat yang berada di Kota Palembang pada awal tahun 2018. Pada saat itu kami merupakan teman sekelas yang membuat kami sering berada pada kelompok yang sama dan seringkali menghabiskan waktu bersama. Kebersamaan membuat kami menyadari ada perasaan di antara kami dan memutuskan untuk mengenal lebih dekat.